yGZtr-kexwMD97X71cgz-zTUpqY

Manfaat Kopi

SECANGKIR kopi hangat mampu menjaga mata tetap terjaga. Selain itu, kopi juga menyimpan banyak manfaat lain untuk kesehatan tubuh, tapi tentu dengan batas konsumsi yang disarankan.

Mengonsumsi maksimal dua cangkir kopi sehari nyatanya mampu menurunkan kolesterol karena kopi mengandung banyak serat larut. Selain itu, secangkir kopi juga bisa mengatasi penyakit diabetes, tapi tentu tanpa penambahan gula.

Untuk Anda yang memiliki bobot tubuh di atas 65 kilogram, Anda bisa mengonsumsi kopi sebanyak empat cangkir dalam sehari. Namun, pastikan Anda mengetahui kadar kafein pada kopi yang diminum.

Olah kopi yang Anda buat sesuai selera; jika Anda penyuka susu, ini juga baik sebagai penetralisir kadar kafein tinggi dalam kopi. Perlu diingat, penambahan susu juga jangan berlebihan agar tidak terjadi penumpukan lemak dan gula dalam tubuh. Demikian dilansir Eatingwell, Selasa (3/1/2012).

Cukup gunakan dua sendok teh kopi dalam satu kali seduh. Dengan takaran yang cukup, Anda bisa meminimalisir risiko penyakit, seperti kanker hati, batu empedu, dan sebagainya.

0 komentar:

Posting Komentar